Jurnalism – Kamis, 16 Desember 2021 OSIS SMK NU Maarif Kudus mengadakan Study Banding ke SMA Karangturi Semarang. Study banding diadakan tak lain dan tak bukan untuk meninjau lebih lanjut tentang keberadaan OSIS yang berada di SMA tersebut yang sudah go internasional.Tentu saja tujuan ini juga untuk menggali potensi siswa yang bernaung di organisasi terbesar tersebut.
Kegiatan sudy banding ini disambut hangat oleh Kepala Sekolah langsung yakni beliau Drs. Susena, M.Pd. didamping dengan Wakil Kepala Urusan Kesiswaan yakni beliau Bapak Aris, beserta jajaran Pembina OSIS yang terkait. Acara yang berlangsung dari pukul 09.00 s.d. pukul 13.45 WIB dimulai dari ceremonial sambutan, pengenalan program kerja OSIS Karangturi , sesi diskusi dan tak lupa games yang bersifat edukatif.
Kita jadi manusia harus tetap rendah hati, kepada siapa pun yang datang ke sekolah kita tanpa membeda-bedakan Ucap Susena di sela-sela sambutan yang hangat
Dari tinjauan kacamata dari sekolah kami agak memang sedikit berbeda, pasalnya ketua OSIS yang sekarang dipimpin oleh seorang perempuan yang bernama Audi dari kelas XI MIPA yang cukup energik dan lincah .
Selain itu kita pun bisa sharing-sharing program kerja maupun kegiatan acara yang berada di SMK NU Maarif maupun di sma Karangturi selama satu tahun ke depan. Kegiatan yang diikuti oleh perwakilan pengurus OSIS 13 siswa, pengurus harian, dan koordinator perdepartemen, serta didampingi 4 guru dari pembina OSIS SMK NU Maarif Kudus. Kunjungan kami ini juga ingin mengetahui bagaimana sistem pembelajaran di SMA Nasional Karangturi karena pembelajaran di SMK dan SMA yang memang notabene berbeda.
Input dan output yang kami inginkan tegas Zudi Andianta, M.Or selaku Waka Urusan Kesiswaan SMK NU Maarif kudus yang jelas jelas dari awal memang sebagai penggagas ide study banding ini.
Menurut beliau OSIS SMA Karangturi mempunyai banyak program kerja yang nantinya bisa kita ambil dan dikembangkan oleh siswa SMK NU Ma’arif, yang salah satu program kerja mereka yakni yang lumayan menarik yaitu Entrepreneur atau wirausaha. Progam kerja ini dilakukan SMA Karangturi supaya melatih siswa-siswi dalam hal penjualan sehingga mendapat benefit yang bisa dikelola hasilnya.
Dan harapan SMK NU Maarif Kudus setelah diadakannya Study Banding ini OSIS SMK NU Maarif bisa membawa perubahan yang baik sehingga memajukan kinerja masing- masing departemen yang ada di OSIS kita.